Beranda Makassar Gelar Sosper Kepemudaan, Al Hidayat Samsu Motivasi Kalangan Milenial

Gelar Sosper Kepemudaan, Al Hidayat Samsu Motivasi Kalangan Milenial

HERALDMAKASSAR.COM – Pada prinsipnya pembangunan kepemudaan berfungsi untuk memberdayakan dan mengembangkan potensi pemuda dalam segala aspek kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara, hal ini disampaikan oleh Al Hidayat Samsu saat menggelar kegiatan sosialisasi Perda No. 6 Tahun 2019 tentang Kepemudaan di Hotel Dalton Makassar, Minggu (13/06/2021).

Anggota DPRD Kota Makassar dari Fraksi PDI Perjuangan ini  menegaskan bahwa Pemerintah Kota mempunyai kewenangan untuk menetapkan kebijakan pembangunan Kepemudaan  yang selaras dengan pembangunan nasional, serta membuat kebijakan untuk menetapkan dan melakukan kerjasama serta kemitraan dengan lembaga atau pelaku usaha.

“Dan terpenting pemerintah bertanggungjawab dan melaksanakan penyadaran, pemberdayaan potensi pemuda berdasarkan kewenangannya.

Sebelum mengakhiri pengantarnya,  Dayat sapaan akrabnya , memberikan motivasi kepada peserta sosialisasi perda tentang bagaimana Pemuda bisa mengambil peran dalam meningkatkan pembangunan kota Makassar.

“Kegagalan menjadi bukti bahwa kita sudah berani”, tegasnya.

Ditempat yang sama, salah satu narasumber Raisuljaiz menjelaskan bahwa Era digitalisasi dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat telah memberikan berbagai tantangan yang menuntut perlunya kreativitas dan inovasi di beragam bidang. Tantangan itu harus bisa dihadapi, terutama generasi muda yang menjadi tonggak penerus bangsa.

“Orang muda harus memiliki kreativitas dan inovasi yang luar biasa dalam menciptakan peluang bagi daerahnya, maka seharusnya anak muda di era digital memiliki wawasan global dan bertindak lokal,” jelas pengurus DPD BMI Sulsel ini.

Diketahui kegiatan sosper kali ini, juga menghadirkan narasumber dari organisasi kepemudaan Banteng Muda Indonesia, Raisuljaiz mewakili DPD BMI Sulsel, dan Dimas Parawansa, SH dari DPC BMI Kota Makassar.