HERALDMAKASSAR.COM – Selama bulan ramadhan tahun ini, Mamak-Mamak NA Makassar terus melakukan bagi-bagi takjil buka puasa kepada masyarakat dan pengguna jalan.
Hari ini para loyalis Prof Nurdin Abdullah itu kembali membagi-bagikan takjil jelang waktu buka puasa di penyeberangan menuju ke Pulau kodingareng.
Setelah sebelumnya mereka bagi-bagi takjil di pinggir jalan kepada pengguna kendaraan, kini melihat para penumpang kapal yang siap-siap berangkat menyeberang pulau kodingareng.
Bentuk kepedulian yang ditunjukkan Mamak-mamak NA Makassar ini pun mendapat perhatian khusus dari Ibu Sri Rejeki Karaeng Lili berupa menu buka puasa.
Sehingga, proses membagikan takjil kepada warga pulau Kodingareng terlihat antusias dalam berbagi kepada saudara seiman yang lagi menjalankan ibadah puasa. “Alhamdulillah hari ini kami dapat partisipasi dari ibu Sri Rejeki karaeng Lili, berupa nasi dan lauknya,”.
Sementara, salah seorang warga pulau Kodingareng, Daeng Rannu menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian Mamak mamak NA yang berbagi makanan buka puasa.
“Tolong ki sampaikan terima kasih lomppo jai dudu Anne nasi dos kaa paski wattuna anne kamase. Ka paski anne ero motere dariku belanja baju baru untuk anak-anak,” ujarnya.
Ia menyampaikan para warga pulau Kodingareng yang akan berangkat merasa terbantu karena belum ada persiapan buka puasa, namun tetiba ada pembagian takjil para Mamak-mamak NA.
Diketahui, hari ini mereka hanya mendapatkan partisipasi dari ibu Sri Rejeki karaeng Lili, secara tunggal. Biasanya mereka membagi takjil cukup dengan es cincau dan 3 macam kue dari partisipasi mamak-mamak NA Makassar.
“Tapi hari ini alhamdulillah membagi takjil dengan nasi lengkap lauk ya. Dan momentnya pas untuk masyarakat pulau kodingareng yang kebetulan mau pulang ke pulau setelah berbelanja keperluan lebaran yang tinggal beberapa hari lagi,” terangnya.