HERALDMAKASSAR.com – Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Amkop Makassar semakin menunjukkan eksistensinya setelah resmi membuka program doktor atau jenjang strata 3 (S3), program studi manajemen.
STIE Amkop Makassar adalah sekolah tinggi kedua di Indonesia setelah Surabaya yang memiliki program S3 manajemen dan kedua di Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Indonesia Timur setelah Universitas Muslim Indonesia (UMI).
Hal itu ditegaskan, setelah senyerahan Surat Keputusan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI tentang izi pembukaan program doktor manajemen STIE Amkop LL Dikti Sulsel di Gedung Pascasarjana STIE Amkop, jalan Pandang Raya, Jumat (13/11/2020).
“Kita menerima SK penyelenggaraan program doktor manajemen dari Pak menteri di serahkan kepala LL Dikti. Kami ini sekolah tinggi pertama di Indonesia timur yg kantor manajemen. Kalau di Indonesia itu ada dua kalau STIE, Surabaya dan Amkop. Kalau PTS, Amkop dan UMK,” jelas Ketua Amkop, Bahtiar Maddatuan kepada awak media.
Kata Bahtiar, surat izin tersebut tidak akan disia-siakannya, akan ia gunakan dengan sebaik-baiknya yang berkontribusi aktif untuk perguruan tinggi sebagai sektor membangun SDM unggul.
“Kita sedang menjadi program tinggi raksasa. S3 inikan strata perguruan tertinggi di seluruh Negeri dan juga semakin nyata kontribusi kita terhadap perguruan tinggi di Indonesia melalui SDM doktor dari STIE Amkop membangun harapan dan bermanfaat membangun SDM unggul,” lanjutnya.
Ketua LL Dikti Sulsel wilayah IX, Jasruddin mengapresiasi dan memberikan ucapan selamat kepada jajaran STIE Amkop atas capaiannya sehingga meraih izin pembukaan program doktor dalam waktu yang cukup singkat.
“Selamat kepada STIE Amkop yang telah mendapatkan sudah izin. Jangan ini disia-siakan, kesempatan ini. Semoga menghasilkan doktor-doktor yang dan profesional,” ucapnya.
Diketahui, selain penyerahan SK izin, juga penyerahan SK Ketua Program Doktor Ilmu di STIE Amkop Makassar. (*)