HERALDMAKASSAR.COM – Di tengah merebaknya wacana yang meminta Pilkada Luwu Utara untuk ditunda, kondisi politik di daerah yang baru saja dilanda bencana tersebut terus bergerak dinamis.
Terkini, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Luwu Utara yang sejak bencana terjadi langsung menerjunkan puluhan relawan kini mulai menggalang konsolidasi untuk persiapan Pilkada Lutra 2020.
Fajar Jabir, Ketua PSI Luwu Utara menyampaikan bahwa pihaknya telah memutuskan dukungan untuk Thahar Rum yang saat ini menjabat sebagai Wakil Bupati.
“Kami telah memutuskan untuk mendukung Thahar Rum. PSI akan mengoptimalkan kekuatan pemilih muda untuk memenangkan kandidat yang kami usung” ungkap Fajar.
PSI yang dianggap sebagai kanal politik anak muda ini dikenal sangat aktif dan terampil menggunakan media sosial sebagai alat kampanye.
“Iya, kami akan optimalkan media sosial untuk mengkampanyekan kandidat kami untuk memenangkan pilihan rakyat Luwu Utara” pungkas Fajar yang juga mantan Ketua Tim Pemenangan Prof-Andalan Luwu Utara pada Pilgub 2017 lalu.