Beranda Sulsel Cicu Bagi-bagi Sembako untuk Warga Terdampak Covid-19

Cicu Bagi-bagi Sembako untuk Warga Terdampak Covid-19

HERALDMAKASSAR.com – Legislator Fraksi NasDem Sulsel, Andi Rachmatika Dewi melaksanakan kegiatan bagi-bagi sembako untuk warga terdampak virus corona atau covid-19. Sedikitnya, ada 260 paket sembako akan disebar di daerah pemilihan (dapil).

Cicu sapaan akrab Ketua NasDem Makassar itu, agenda bagi-bagi sembako ini merupakan inisiatif DPRD Sulsel. Dimana, instruksinya agar seluruh legislator memberikan suntikan bantuan ke warga setiap dapil.

“Ini sebagai nilai kebangsaan DPRD Provinsi dan dituangkan dalam program sembako untuk masyarakat,” ucapnya.

Selain masyarakat yang terkena dampak covid-19, seperti pekerja perusahaan yang dirumahkan. Kata Cicu, pemberian paket sembako juga diberikan ke warga yang membutuhkan atau prasejahtera yang ada di dapil masing-masing.

“Jadi, kita target juga masyarakat prasejahtera. Semoga sembako ini bisa membantu mereka,” cetusnya. (*)