Beranda Makassar RM Dampingi Kapolda Sulsel Pada Peresmian Masjid Nur Intan Perum Griya Lestari

RM Dampingi Kapolda Sulsel Pada Peresmian Masjid Nur Intan Perum Griya Lestari

HERALDMAKASSAR.COM – Jadikan mesjid sebagai sarana untuk membina generasi muda agar terhidar dari perbuatan tidak terpuji. Demikian diungkapkan Kapolda Sulsel Irjen Pol Mas Guntur Laupe saat memberi sambutan dalam acara peresmian Mesjid Nur Intan Lestari, Jalan Berua Raya, Makassar, Jumat (27/12/2019).

LP

Menurut jendral bintang dua ini, pembinaan akhlak untuk generasi muda dilakukan agar mencegah perbuatan tidak terpuji, utamanya penggunaan narkotika. “Narkotika ujung-ujunganya merusak masa depan,” ujarnya.

Selain itu, ia juga mengajak masyarakat untuk memelihara kebersihan, kerapihan dan ketertiban di lingkungan Masjid ini agar selalu tampak indah dan asri dan memiliki usia pakai yang lama.

“Terkait akhir tahun agar dipergunakan dengan berdoa dan bukan dengan hura hura,” imbuh Kapolda Sulsel dilanjutkan dengan menandatangani prasasti Masjid Nur Intan.

Dalam peresmian Masjid ini turut dihadiri oleh Kapolrestabes Makassar, Dir Bimmas Polda Sulsel, Kabid Humas Polda Sulsel, Kabid Propam Polda Sulsel, Ramli Manong tokoh masyarakat dan para pengurus Masjid serta warga perumahan

Kapolda didapuk menandatangani Prasasti, dan setelahnya ikut melaksanakan shalat jumat berjamaah.