HERALDMAKASSAR – Pesta Komunitas Makassar (PKM) akan kembali diadakan tahun ini. Kegiatan ini akan menjadi ajang berkumpulnya sekitar 300 lebih komunitas, pelaku industri kreatif dan pemerintah kota Makassar untuk mencapai arahan presiden dalam meningkatkan peran ekonomi kreatif sebagai tulang punggung perekonomian Nasional.
Dari 300 lebih komunitas dan pelaku kreatif yang terdaftar dalam database Makassar Creative City Network (MCCN) yang terbagi dalam beberapa kategori, yaitu : sosial, edukasi, travelling, lingkungan, pet lovers, hobi dan kreatif, fanbase/fansclub, fotografi, literasi, olahraga, beauty and fashion, enterprenuer, konservasi budaya, kepemudaan, kesehatan, teknologi, dan videografi.
Sementara untuk konsep kegiatan pelaksanaan PKM nantinya, pihak Komunitas Makassar mengangkat konsep “Rumah” dengan membagi beberapa area di benteng Rotterdam seperti Ruang Tamu, Ruang keluarga, Ruang Makan dan Halaman Belakang.
Untuk tahun ini, PKM 2019 akan dihelat pada tanggal 24-25 Agustus 2019 di Benteng Rotterdam Kota Makassar. Selama pelaksanaan pesta komunitas Makassar pengunjung akan disuguhkan pameran dari berbagai komunitas yang akan menampilkan hasil karya mereka atau hanya sekadar memperkenalkan aksi-aksi atau program-program di komunitas masing-masing.
Selain itu, akan ada banyak permainan menarik yang akan dihadirkan selama pelaksanaan PKM 2019 berlangsung. #kolaborasiPKM2019 juga menyajikan beberapa atraksi pada pembukaan di hari pertama dan hari kedua PKM.
Berbeda dengan PKM sebelumnya, untuk tema tahun ini adalah “Rampea Golla na Kurampeko Kaluku, sampaikan perihal diriku semanis gula, maka akan kuberitakan tentangmu segurih kelapa”. Tema ini memiliki filosofi, Gula merah melambangkan keistimewaam/kebaikan, kelapa melambangkan kesucian.
Pihak panitia PKM 2019 mengangkat tema ini memiliki tujuan untuk menjaga persaudaraan dan kerja sama. Maknanya penting, bagaimana sesama saudara untuk saling mengingatkan akan hal menjaga nama baik dan kehormatan diri dalam menjalani hidup di dunia.
Selain itu, PKM 2019 juga menggandeng isu lingkungan khususnya pengelolahan sampah kota Makassar, dimana pihak Pantia berusaha mempertemukan beberapa pihak, antara lain Pemerintah kota Makassar yang diwakili oleh Dinas Lingkungan Hidup, komunitas pegiat lingkungan dan individu
masyarakat/akademisi yang berkonsetrasi dengan isu lingkungan.
Pihak panitia juga bekerja sama dengan Mall Sampah dalam pengelolahan sampah plastik yang dihasilkan selama 2 hari PKM dilaksanakan.
Selain menikmati suguhan acara di Ruang Tamu yang disusun oleh panitia, pengunjung juga dapat menikmati sajian kuliner, produk-produk dari UMKM di Ruang Makan, kelas kecil di Ruang Keluarga dan berinteraksi dengan beberapa komunitas di Halaman Belakang.
Tunggu apa lagi, catat tanggalnya dan ajak teman-teman, keluarga, atau gebetan kalian ke Pesta Komunitas Makassar 2019 di Benteng Rotterdam pada tanggal 24-25 Agustus nanti. Akan banyak aktivitas menarik yang akan kalian kenang di masa yang akan datang.
(***)