Beranda Sulsel Taufik Fachrudin Dinilai Tak Ada Kontribusi Pimpin Perusda Sulsel, Team 17: Tunggu...

Taufik Fachrudin Dinilai Tak Ada Kontribusi Pimpin Perusda Sulsel, Team 17: Tunggu Saja Gebrakannya

HERALDMAKASSAR.com – Beberapa hari terakhir ini, Direktur Utama Perusahaan Daerah (Perusda) Sulsel, Taufik Fachrudin mendapat dorongan untuk ikut bertarung dalam bursa Pemilihan Walikota Makassar pada tahun 2020 mendatang.

Hal itu karena Taufik Fachrudin dinilai salah satu putra terbaik Sulsel yang mampu memimpin Kota Makassar kedepannya.

Selain menjabat sebagai Dirut Perusda Sulsel, adik kandung dari Hj Liestiaty F Nurdin itu adalah Panglima pemenangan Prof Andalan yang telah sukses memenangkan pasangan Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman di Pilgub Sulsel 2018 lalu.

Meski begitu, ada saja pihak yang menilai bahwa Taufik tidak mampu maju sebagai calon Walikota Makassar nanti karena belum ada kontribusi dalam memimpin Perusda Sulsel selama ini.

Menanggapi itu, Team 17 Prof Andalan mengatakan bahwa Taufik Fachrudin baru saja memimpin Perusda Sulsel, dan butuh proses untuk dapat melakukan gebrakan dalam memajukan provinsi ini.

“Tunggu saja gebrakan-gebrakan apa yang akan Pak Taufik lakukan. Tentu memang masih terlalu prematur untuk melihat konstribusi Pak Taufik dalam memimpin Perusda yang baru berkisaran 5 bulan,” ujar Ketua Lintas Team 17, Warni.

Tidak hanya itu, Pj Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb baru-baru ini menegaskan, jajaran pemerintah Kota Makassar siap mendukung program kerja dan unit usaha yang ingin dikembangkan Perusda Sulsel di Kota Makassar.

“Kita lihat saja nanti ke depannya apa yang akan diperbuat oleh seorang Taufik Fachruddin untuk memajukan PAD Sulsel dengan kerja nyata,” ungkapnya.

“Dan untuk keseriusan untuk maju berlaga di Pilwali itu saya belum melihat tanda-tandanya, kecuali senyuman dari beliau,” tukas dia.