HERALDMAKASSAR.com – Wakil Wali Kota Makassar, Syamsu Rizal secara resmi membuka musyawarah besar (Mubes) periode 2019-2023 Perhimpunan Penyalur Ayam Pedaging (P2AP) di Hotel Golden Tulip, Makassar, pada Sabtu (23/2).
Dalam sambutannya, Deng Ical sapaan Syamsu Rizal sangat mengapresiasi terbentuknya perhimpunan para pedagang, penyalur dan peternak ayam yang tergabung dalam P2AP.
“Saya lihat teman-teman dari P2AP mampu menjalankan peran untuk memajukan organisasi ini untuk para penyalur ayam,” ujar Deng Ical.
“Yang paling penting dalam konteks sosialnya, P2AP ini harus bisa melakukan hal yang produktif di jaman now ini,” kata dia.
Sebagaimana diketahui, mubes P2AP tersebut adalah mubes yang ketujuh kalinya setelah 20 tahun berdirinya asosiasi perhimpunan penyalur ayam di Sulawesi Selatan.
Salah satu kandidat yang maju sebagai calon Ketua P2AP Sulsel, Muhajir. Ia mengatakan mubes kali ini baru pertama dilakukan, untuk membentuk pengurus ditingkat wilayah.
“Kemarin hanya pengurus P2AP makassar, tapi sekarang sudah ada dibeberapa daerah, dan kami akan bentuk lagi untuk pengurus wilayah Sulsel,” ungkapnya.
Dia mengatakan, program P2AP kedepan untuk bagaimana meningkatkan gizi masyarakat, karena pendistribusi daging ayam di Sulsel terbilang banyak.
“Kemudian ini juga sebagai silaturahmi, antar para pedagang ayam di Sulsel,” tandasnya.