Beranda Makassar Danny Hadiri Peresmian Rumah Restorasi Rudianto Lallo

Danny Hadiri Peresmian Rumah Restorasi Rudianto Lallo

HERALDMAKASSAR.com – Guna menyerap aspirasi masyarakat di daerah pemilihan (Dapil) 2 Makassar, Rumah Restorasi milik Rudianto Lallo (RL) secara resmi dibuka, sekaligus launching ambulans gratis.

Dalam kesempatan itu, turut dihadiri oleh Moh Ramdhan Pomanto dalam kapasitas sebagai kader Partai NasDem, Caleg DPRD sulsel dari NasDem Andre Prasetyo Tanta (APT), serta sejumlah relawan RL ditiap kecamatan Dapil 2, di Jalan Teuku Umar, Kecamatan Tallo, Makassar, Minggu (17/2/2019).

Peresmian Rumah Restorasi secara resmi ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng oleh kader Partai NasDem, Danny Pomanto, Rudianto Lallo, dan Andre Prasetyo Tanta.

Rudianto Lallo mengatakan, dengan berdirinya Rumah Restorasi diharapkan menjadi wadah dalam menampung seluruh aspirasi masyarakat di Dapil 2 yakni, Kecamatan Tallo, Wajo, Ujung Tanah, Bontoala, dan Sangkarrang.

“Ini hanya syukuran peresmian rumah reatorasi untuk menampung aspirasi daripada masyarakat,” terang RL dalam sambutannya.

Selain peresmian Rumah Restorasi, launching mobil ambulans gratis juga akan diberikan khusus kepada masyarakat bagi yang membutuhkan.

“Kami berdua bersama Pak Andre memberikan ambulans gratis kepada masyarakat, ini semua untuk pelayanan para warga yang membutuhkan,” kata dia.

Dalam kesempatan tersebut, Danny Pomanto sangat mengapresiasi atas peresmian Rumah Restorasi dan launching ambulans gratis itu.

“Rasa-rasanya ini keren sekali, Pak Rudianto Lallo ini ingin masyarakat berubah. Jadi memang kita harus bersatu padu untuk bisa memudahkan pelayanan masyarakat bagi yang membutuhkan,” ucap Wali Kota Makassar itu.

(MKA)