HERALDMAKASSAR.com – Rumah Makan Coto Gagak resmi membuka cabang baru yang menyajikan kuliner khas Sulawesi Selatan. Namanya Rumah Makan Menara Seafood Gagak yang terletak di Jalan Gagak, Makassar.
Hari ini, Jumat (8/2) Rumah Makan Menara Seafood Gagak dilaunching. Berbeda dengan Rumah Makan Coto Gagak, rumah makan punya beragam menu seafood.
“Menunya banyak macam seafood, karena kebanyakan yang makan di sini (Coto Gagak) biasanya cari menu yang lain, yang paling banyak itu mencari seafood,” kata Pemilik Rumah Makan Coto Gagak, Hj. Suharni.
Adapun berbagai menu yang disajikan di Rumah Makan Menara Seafood Gagak, diantaranya, Ikan Bakar Rica-rica, Cumi-cumi, udang dengan varian rasa.
“Ada banyak jenisnya semua jenis menu seafood khas Sulawesi Selatan seperti rica-rica dan sebagainya juga ada,” ungkap Hj. Suharni.
Hj. Suharni juga mengajak seluruh masyarakat untuk datang mencoba beragam menu dari Menara Seafood Gagak.
Menara Seafood Gagak dikelola langsung oleh generasi kedua dari Rumah Makan Coto Gagak. Yakni anak dari Hj. Suharni.
(HM/IR)