POJOKSULSEL.com, MAKASSAR – Calon Gubernur Sulawesi Selatan Prof Nurdin Abdullah nemilih melakukan puasa sunnah di hari pencoblosan Pilkada Serentak 2018.
Puasa Sunnah yang dilakukan oleh Prof Nurdin Abdullah sebagai nazar untuk mengharpkan hasil yang baik di Pilgub Sulsel 2018.
Hal tersebut diungkapkan oleh Juru Bicara Nurdin Abdullah, Bunyamin Arsyad di Makassar, Rabu (27/6/2018).
“Itu sudah jadi kebiasaan beliau saat meniatkan sesuatu yang baik, khsususnya memenangkan Pilgub Sulsel 2018,” jelas Om Ben, sapaan akrabnya.
Meski demikian, Om Ben menuturkan, bahwa pihaknya optimis memenangkan pagelaran pesta demokrasi 5 tahunan di Sulawesi Selatan ini.
“Kami optimis menangkan Pilgub Sulsel 2018, mayoritas survei memenangkan Prof Andalan,” tegas Om Ben.
Diketahui, Prof Nurdin Abdullah berpasangan dengan Andi Sudirman Sulaiman di Pilgub Sulsel 2018. Paslon Pilgub yang disapa Prof Andalan ini merupakan pasangan nomor urut 3.
(pojoksulsel)