Beranda Makassar UNM Buka Jalur Mandiri hingga 20 Juli 2018

UNM Buka Jalur Mandiri hingga 20 Juli 2018

POJOKSULSEL.com, MAKASSAR – Seleksi masuk perguruan di Universitas Negeri Makassar melalui jalur Mandiri resmi dibuka mulai hari ini tanggal 21 Juni 2018 dan berakhir pada tanggal 20 Juli 2018.

Ketua panitia pelaksana yang juga merupakan Dekan Fakultas Teknik Prof. Muhammad Yahya mengungkapkan Jalur Mandiri UNM terbagi dua yakni jalur Jalur Tes (Tes Potensi Akademik) dan Jalur Prestasi, yakni memiliki prestasi (Prestasi Hafidz Al Quran min 15 Juz atau Prestasi Juara Nasional/Internasional)Khusus.

“Hari ini, tanggal 21 Juni 2018 resmi mulai dibuka jalur mandiri dan berakhir pada tanggal 20 Juli 2018, di Jalur Mandiri terbagi dua Jalaur yakni Jalur Tes Potensi Akademik dan Jalur Prestasi, yang diperuntukkan bagi pendafdaftar yang penghafal Alquran dan berprestasi,” katanya.

Pada jalur Mandiri UNM disediakan dua jalur yaitu Jalur Tes (Tes Potensi Akademik) dan Jalur Prestasi (Prestasi Hafidz Al Quran min 15 Juz atau Prestasi Juara Nasional/Internasional)Khusus.

Untuk Jalur Prestasi Hafidz Al Quran harus dapat menunjukkan sertifikat/rekomendasi/surat keterangan Hafidz Al Quran dari sekolah/pesantrenKhusus untuk jalur Prestasi Juara Nasional/Internasional harus dapat menunjukkan piagam/sertifikat lomba tingkat Nasional/Internasional tertanda KONI se Indonesia (bidang olahraga), tertanda dinas pendidikan provinsi (bidang lainnya)Jalur Prestasi harus dapat menunjukkan presetasi akademik melalui rapor sekolah dari semester 1 sampai dengan 5

Sementara itu, untuk waktu pelaksanaan ujian tertulis berupa Tes Kemampuan dan Potensi Akademik (TKPA) yang dilaksanakan pada tanggal 24 Juli 2018, Ujian Keterampilan yang diperuntukkan bagi peserta yang memilih program studi pada fakultas teknik, olahraga dan seni dan dilaksanakan pada fakultas prodi pilihan masing-masing pada tanggal 25 juli 2018, dan Wawancara diperuntukkan bagi seluruh peserta jalur mandiri dilaksanakan pada fakultas prodi pilihan masing-masing pada tanggal 25 juli 2018

Sedangkan jadwal verifikasi Jalur Prestasi dilaksanakan pada tanggal 25 juli 2018
Untuk jalur prestasi hafidz verifikasi dilakukan pada Ballroom lt 2 Menara Pinisi UNM dengan membawa sertifikat/rekomendasi/surat keterangan Hafidz Al Quran dari sekolah/pesantren dan rapor asli
Untuk jalur prestasi juara nasional internasional dilakukan pada fakultas prodi pilihan masing-masing dengan membawa sertifikat/keterangan juara nasional/internasional dan rapor asli.

Pendaftaran dilakukan secara online melalui laman http://daftar-pmbm.unm.ac.id. Pendaftar hanya boleh memilih 1 program studi yang ditawarkan.

(rilis)