POJOKSULSEL.com – Strategi parkir bus yang diterapkan Meksiko membuat Jerman mati kutu. Tak hanya itu, tim asuhan Juan Carlos Osorio itu juga sukses menumbangkan juara Piala Dunia 2014 itu dengan skor 1-0.
Juan Carlos Osorio memang mempersiapkan taktik bertahan untuk meredam agresivitas Jerman pada laga yang berlangsung di Stadion Luzhniki, Moskow, Minggu (17/6/2018) malam.
Jerman memang mendominasi pertandingan. Mereka unggul penguasaan bola dan menciptakan lebih banyak peluang. Namun, Jerman tidak mampu untuk menjebol gawang Guillermo Ochoa.
Jerman dibuat frustasi dengan sistem pertahanan Meksiko yang sangat rapat. Terutama pada babak kedua di mana pelatih Juan Carlos Osorio memutuskan untuk memainkan lima pemain bertahan laga baru menginjak menit ke-58.
“Pada babak pertama kami berhasil bermain bertahan dengan cerdas, dan memukul mereka dengan serangan balik. Kami adalah tim yang superior,” akunya.
Osorio tak menampik bahwa dirinya meracik strategi bertahan agar Meksiko berhasil meredam Jerman. Osorio awalnya memperkirakan bahwa Mario Gomez lah yang akan turun sebagai starter. Namun pelatih Joachim Low ternyata memilih Timo Werner.
“Kemarin kami berlatih bertahan dengan empat gelandang dan tiga pemain di depan dan itulah bagaimana kami hampir mendapatkan gol kedua hari ini,” ulas mantan pelatih New York Red Bulls itu.
Pelatih 57 tahun ini bangga dengan performa Hirving Lozano, sang pencetak gol semata wayang Meksiko. Osorio juga mengapresiasi perjuangan para suporter Meksiko. Mereka rela terbang ke Rusia untuk mendukung El Tri.
“Saya mendedikasikan hasil yang luar biasa ini kepada semua penggemar Meksiko. Kepada orang-orang di belakang layar dan umumnya yang mendukung kami,” pungkasnya.
(is/jpc/pojoksulsel)