POJOKSULSEL.com, PAREPARE – Warga Tengnga Galung (Tegal) Kelurahan Lapadde, Kecamatan Ujung mengakui program Peduli Lorong sangat membantu keamanan dan kenyamanan mereka dalam beribadah ke masjid, khususnya di bulan suci Ramadan ini.
Saat menghadiri kampanye pasangan calon (paslon) nomor urut 1 Taufan-Pangerang (TP) di Tegal, Kelurahan Lapadde, Jumat, 1 Juni 2018, salah seorang warga, Sahiruddin memuji program yang diprakarsai Calon Wali Kota Parepare Petahana Taufan Pawe tersebut.
Menurut purna bhakti PNS Guru SMAN 3 Parepare ini, program-program TP sangat menyentuh masyarakat kalangan bawah. Tak hanya di perkotaan, tapi juga menyisir hingga pelosok. Salah satunya kata dia adalah program Peduli Lorong.
“Banyak sekali yang bisa dilihat. Kalau ada yang tanya sama saya mana buktinya, saya tinggal bilang lihat di dekat rumahmu lorong dan jalan setapak sudah bagus banyak lampunya. Warga tidak lagi takut ke mesjid tarwih, walau sampai larut malam beribadah di mesjid,” ujar warga yang berdomisili di BTN Sawo Asri, RT 4, RW 9, Kelurahan Lapadde, Kecamatan Ujung.
Hadirnya peduli lorong kata dia sangat dirasakan manfaatnya oleh warga, terlebih dalam memakmurkan mesjid.
“Proram tersebut berguna sekali karena saat bulan suci ramadan mesjid yang selalu saya tempati sudah penuhmi, tidak kayak dulu. Dulunya orang takut ke mesjid karena gelap, jelek jalanan kalau mau pergi salat subuh. Sekarang sudah terangmi. Dulu takut ka’ lewat di Jalan Lingkar Lapadde karena gelap sekali, sekarang Parepare sudah terang dan memberikan rasa aman 24 jam. Betul-betul program yang menyentuh masyarakat. Biar banyak isu miring yang terpa tapi kami tidak pernah terpengaruh,” tutup Sahiruddin. (rilis)