Beranda Sulsel Ini Yang di Lakukan Pemkot Parepare Cegah Virus Campak Bagi Anak-...

Ini Yang di Lakukan Pemkot Parepare Cegah Virus Campak Bagi Anak- anak

POJOKSULSEL.com, PAREPARE – Untuk mengantisipasi virus dari penyakit campak bagi kalangan anak-anak usia 9 bulan hingga 15 tahun, Pemerintah Kota Parepare melalui Dinas Kesehatan bekerjasama Global Alliance for Vaccine and Immunization (Gavi) menggelar Advokasi dan Sosialisasi Kampanye Measless Rubella.

Kegiatan sosialisasi yang dibuka Kepala Dinas Kesehatan, dr Muhammad Yamin tersebut digelar di Hotel Bukit Kenari, Parepare, Kamis, (31/5/2018).

Dalam sambutannya, Muhammad Yamin mengimbau kepada para peserta agar masif menyampaikan dampak berbahaya dari penyakit campak yang harus diantisipasi sejak dini hingga menyasar ke kalangan bawah.

“Setelah ini, kita akan gelar kampanye measless rubella atau cacar dengan target 9 bulan hingga 15 tahun,” ungkapnya (sps /pemkotpare pojoksulsel).