Beranda Ekbis Pemprov Bakal Gelar Pasar Murah Ramadan Paket Rp50 Ribu

Pemprov Bakal Gelar Pasar Murah Ramadan Paket Rp50 Ribu

Pj Sekprov Sulsel Tautoto TR memimpin rapat persiapan pasar murah Ramadan bersama dengan para produsen dan dinas terkait, Kamis (23/5/2018).

POJOKSULSEL.com, MAKASSAR – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan bakal menggelar paket khusus pasar murah Ramadan untuk masyarakat prasejahtera. Rencananya pembukaan pasar murah ini akan dilakukan pada 4 Juni mendatang.

Paket khusus pasar murah Ramadan ini akan disebar di 10 titik di Sulsel. Tiga titik di antaranya akan dipusatkan di Kota Makassar yakni di Kampung Lette, Kecamatan Mariso. Lalu, di Pelindo Kecamatan Ujung Tanah, Dan satu titik di Jalan Pelita Raya, Makassar.

Selain di Kota Makassar, 7 titik pasar murah akan digelar di kabupaten/kota yakni di Kota Parepare, Kota Polopo, Pangkep, Maros, Gowa, Takalar, dan Jeneponto.

Kepala Dinas Perdagangan Sulsel Hadi Basalamah

Kepala Dinas Perdagangan Sulsel Hadi Basalamah mengatakan, paket khusus pasar murah Ramadan ini akan dijual Rp50 ribu per paket, dari harga normal Rp168 ribu. Setiap paket berisi 8 item bahan pokok seperti beras, terigu, minyak goreng, susu, mentega atupun telur.

“Kita juga akan buat pasar murah khusus untuk membantu meringankan beban masyarakat prasejahtera yakni dari harga Rp168 ribu menjadi Rp50 ribu, dengan 8 item bahan pokok satu paketnya,” kata Hadi Basalamah.

Hadi Basalamah menyebutkan, setiap titik pasar murah Ramadan Pemprov Sulsel akan disediakan 1.000 paket sembako. Dan pelaksnaan pasar murah Ramadan ini akan dilakukan secara bergiliran.

Selain pasar murah Ramadan Pemrov, juga akan digelar pasar murah PKK yang dipusatkan di Gedung PKK, Jalan Masjid Raya, Makassar.

Pasar murah Ramadan Pemorov Sulsel ini didukung oleh Bulog, Persatuan Perdagangan Indonesia, PT Indofood, PT Jaya Mandiri, pabrik terigu, Hipermart, Carrefour, Lotte Mart, dan dinas terkait.

Sementara itu, Pj Sekprov Sulsel Tautoto TR mengatakan, selisih harga yang ditawarkan dalam pasar murah Ramadan Pemprov Sulsel akan ditanggung oleh pihak sponsorship.

“Kita meminta bantuan dari sponsorahip yang saya maksud tadi untuk menutupi selisih dari Rp168 ribu ke Rp50 ribu itu,” kata Taototo.

Tautoto juga mengusulkan agar para pegawai golongan 1 dan pegawai outsourching, bisa diakomodir untuk mendapatkan paket pasar murah Ramadan Pemprov Sulsel. Sehingga, mereka juga bisa menikmati Ramadan dengan baik.

(muh fadly/pojoksulsel)