Beranda Sulsel Debat Pilkada Palopo Hari Ini, Pengamanan SCC Diperketat

Debat Pilkada Palopo Hari Ini, Pengamanan SCC Diperketat

POJOKSULSEL.com, PALOPO –  Mulai pagi hari ini, Selasa (8/5/2018), pengamanan di sekitar Gedung Saodenrae Convention Centre (SCC) palopo diperketat. Ruas jalan menuju gedung SCC juga ditutup untuk umum. ‎

Aparat kepolisian , TNI, Satpol PP dan Dishub Palopo daridikerahkan ke berbagai sudut jalan yang menuju tempat gedung SCC berada. Pagar kawat dipasang di areal sekitar gedung.

Pemantauan dilokasi, aparat kepolisian menjaga di setiap ruas jalan. Aksed Jalan ditutup, hanya pejalan kaki yang diperbolehkan masuk.

Pejalan kaki yang boleh masuk juga tidak sembarangan. Hanya yang mengenakan ID card dan bawa undangan yang diperbolehkan masuk‎.

Debat yang dipandu Konsultan Manajemen Pemerintahan Daerah yang juga mantan Timsel KPU periode lalu akan disiarkan Live TV Lokal ini akan berlangsung selama satu setengah jam, mulai pukul 16.00 WITA. Debat dibagi menjadi enam segmen dengan lima kali jeda iklan.

Adapun debat Pilwalkot Palopo diikuti oleh dua pasangan calon . Paslon nomor 1 yakni Drs H.Muhammad Judas Amir -Ir H.Rahmat Masri Bandaso serta paslon nomor 2 DR.H Akhmad Syarifuddin Daud, M.

Dalam sesi debat, kedua paslon akan menyampaikan Visi dan Misinga. ‎Tema debat terbuka jilid dua adalah ‘ Strategi Rencana Pembangunan Lingkungan Hidup dan Kebudayaan Kota Palopo’.

(bayu/pojoksulsel)